Setiap hari menembus udara pagi...
Diiringi matahari...
Nan masih sunyi...
Hanya satu dua kendaraan lalu lalang...
Diriku memacu Jupi... Si kuda roda dua...
Tiba-tiba sosok-sosok itu tertangkap oleh pandanganku...
Yang senantiasa memacu kaki-kaki mereka lebih cepat dari siapapun...
Dalam sekejap... aku terpenjara sementara pada kekuatan mereka...
Rumah dan sekolah... Tak dekat...
Namun... kaki-kaki itu langkah pasti...
Rumah dan tempat bekerja... Jauh jaraknya...
Namun... kekuatan itu... Mencuri kekagumanku...
Dari usia-usia tua... hingga yang muda...
Dan aku... Hanya berpikir... begitu saja...
Pernah sesekali terlintas... untuk membonceng salah satu dari mereka...
Menawarkan kenyamanan di atas motor sederhana...
Hanya terlintas... begitu saja...
Setiap pagi... aku kembali melihat mereka...
Dan setiap pagi pula... rasa ini tak tega...
Sekali lagi... dan sekali lagi...
Aku Hanya merasa... begitu saja...
Lalu kapan...???
Putaran roda Jupi... tak pernah kuhentikan...
Lidah ini... hanya kelu... Tak menawarkan apapun pada mereka...
Mengapa ya...??
Semoga bukan karena hati yang buta...
Hari pertamaku nanti nanti dan nanti ???... saat aku menemukan mereka masih berjalan kaki...
Allaah... Yaa Qahhar... Paksakan diri ini henti...
Paksakan hati... henti...
Paksakan lisan... menawar diri...
Suatu saat nanti... aku akan henti... Semoga... Amin...
SEO CONTEST... WIN AS A TEAM...
Kartu-Pulsaku.Com Solusi Bisnis Online Anda
3 komentar:
Terima Kasih, Tulisan yang sangat membantu. Salam Sukses!
Terima kasih atas pencerahannya, tulisannya menarik juga. Saya akan coba
Karya tulis bagus, terima kasih banyak karena telah berbagi tulisan bagus seperti itu
Posting Komentar